Kamis, 14 Desember 2023

"Aku..." dan "Akh..sudahah..."


Ya Rabbi….Trilyunan kali aku bersujud untukMu..

Entah berapa banyak aku meminta kepadaMu…

Banyak pertanyaan yang aku tanyakan padaMu…anak ini kemana Ya Rabbi, aku rindu, tak peduli apapun…aku hanya ingin bertemu.

 Sejenak aku berlari mengejar jarak ini…melewati sekain banyak hati untuk aku singgahi dan berbudi. Dan aku masih saja terus menyusuri jalan ini… dengan pertanyaan yang tak bertepi…

Jalan itu….dulu aku hanya melewatinya sekali..baru sekali bersama, setelah itu…sirna. Tapi kenapa kau tancapkan rasa yang aku sendiri sungguh tidak mengerti kenapa. Kenapa rasa yang Kau tancapkan dihatiku tidak berasa, tidak berbekas, tidak meninggalkan luka…tapi terkenang dan tidak lekang oleh setiap perih dan setiap tangis dibalutan tawa riang ragaku ini..dan jalan itu… dulu aku hanya melewatinya sekali..baru sekali bersama, setelah itu…kutemukan lagi setiap kali berlalu. Apa rencanaMu, kasih tau aku…..

 Kenang…kenanglah aku…..

Apa yang mesti aku kenang…kau, tak pernah berkata apapun….tak juga meninggalkan luka..tak juga meninggalakan duka…hanya tawa..apa masalahnya….kenapa harus kenang itu yang Engkau titipkan padaku.

 Ya Rabbi….ternyata aku rindu…

Kusadari itu sejak belok kiri menuju kembali..meningalkan jalan itu..dan kenang itu kini jadi rindu dari jalan itu… dulu aku hanya melewatinya sekali..baru sekali bersama, setelah itu…aku rindu…

 Dan kini aku hanya bias berkata..di Mana.. suwun ya untuk hari ini, bertemu lagi

 Dan kini, apa rencanaMu ya Rabbi…karena sejak belok kiri menuju kembali..meningalkan jalan itu..dan kenang itu kini jadi rindu dari jalan itu… dulu aku hanya melewatinya sekali..baru sekali bersama, setelah itu…aku rindu…

 Tanggungjawablah dengan ini…tolonglah kasih tau..apa rencanaMu.

Aku tunggu sambil ngukur jalan..karena dulu aku hanya melewatinya sekali..baru sekali bersama, setelah itu…aku rindu…

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar